SuperBunda
Tips Mencuci
cara Menghilangkan Noda Tinta pada pakaian
Apakah Bunda pernah merasa kerepotan membersihkan noda tinta yang membekas di kemeja ayah dan di seragam anak-anak? Superbunda memiliki tips untuk menghilangkan noda yang membandel pada pakaian, simak langkah berikut yuk bund.
Bahan yang dibutuhkan: Sabun cuci piring, Cuka, Alkohol pembersih, Produk Enzim Presoak (untuk memecah noda yang mengandung protein), Pemutih Klorin atau Pemutih Oxygen
Cara membersihkan:
1. Basahkan selama 15 menit dengan campuran 1 liter air hangat disertai satu setengah sendok teh sabun cuci piring, dan satu sendok makan cuka, lalu bilas.
2. Gosok menggunakan Alkohol pembersih dengan spons, lakukan gerakan ringan dari tengah ke arah ujung noda
3. Basahkan kembali selama 30 menit dengan 1 liter air hangat dan satu sendok makan Produk Enzim Presoak
4. Apabila warna noda tetap tidak berkurang, lanjutkan langkah mencuci dengan menggunakan Pemutih Klorin atau Pemutih Oksigen
ternyata Jas Hujan juga perlu dicuci
Siapa bilang jas hujan tidak perlu dicuci, ternyata jas hujan juga perlu dicuci loh bund, yuk simak tipsnya.
Pertama bunda perlu mengisi ember atau sink besar dengan air panas yang kemudian dicampur dengan serpihan sabun mandi, aduk serpihan sabun tersebut di dalam air sampai air tersebut berubah warna menjadi keruh. langkah berikutnya ialah bunda harus dengan lembut menggosok jas hujan menggunakan spons.
Yang perlu bunda lakukan ialah mulailah dengan menggosok bagian luar baru kemudian ke arah dalam, setelah itu celupkan spons secara teratur ke dalam air untuk mencegah jas hujan menjadi kering. Tiriskan air setelah selesai membersihkan jas hujan dan tempatkan jas hujan di wastafel atau bak mandi, kemudian bilas dengan air dingin dari keran atau air pancuran. Dan siap, jas hujan pun menjadi bersih dan tidak bau apek lagi.
Cara menghilangkan bekas permen karet pada pakaian
Cara menghilangkan bekas permen karet pada pakaian:
1. Masukkan pakaian yang terkena noda ke dalam kantong plastik khusus ruang pembeku (freezer). Pastikan permen karet tidak menempel pada kantong plastik.
2. Segel kantong plastik.
3. Masukan ke freezer lemari es Anda. Biarkan hingga setidaknya dua jam.
4. Keluarkan pakaian dari ruang pembeku.
5. Letakkan pakaian di atas permukaan rata. Kelupas permen karet selagi masih beku. Hindari gerakan mencongkel agar tidak merusak kain.
6. Jika serpihan-serpihan permen karet masih tertinggal, punguti satu-persatu
7. Cuci dengan menggunakan TOTAL PUTIH + DETERGENT